Opini Tentang Perkembangan Sistem Operasi



Sistem Operasi adalah Software yang bertugas untuk operasi dasar system, termasuk menjalankan aplikasi seperti program pengolah data yang biasanya digunakan untuk mempermudah kegiatan pengguna komputer. Sistem Operasi biasanya disebut dengan OS.
            Awal perkembangan dari sistem operasi komputer adalah sebagai pengganti system komputasi mekanik. Karena pada awal perkembangan ini belum adas item operasi, maka komputer tersebut diberi instruksi secara manual yang harus dikerjakan secara langsung. Akan tetapi setelah itu muncul awal dari sistem operasi yang dikerjakan dalamsatu rangkaian, lalu dieksekusi secara berurutan. Meskipun belum lengkap, tetapi beberapa fungsi system operasi telah ada.
            Pada perkembangan system operasi berikutnya berfungsi untuk melayani banyak pemakai komputer, karena pemakai mulai dapat melakukan koneksi internet kekomputer mereka meskipun itu masih dalam teknologi baru dalam ber internet. Maka system operasi ini menjadi multi user dan multi programming.
            Pada perkembangan berikutnya sampai saat ini, system operasi komputer digunakan untuk jaringan, dimana pemakai komputer dapat mengetahui keberadaan komputer-komputer yang dapat saling terhubung satu dengan yang lainnya. Dan pada perkembangan ini, pengguna juga telah dberikan fasilitas sistem Graphical User Interface, atau biasa disebut GUI. GUI adalah antarmuka komputer yang berbasis grafis. Hal ini dapat membuat pengguna merasa sangat nyaman saat mengoperasikan kompute rmereka.
            Yang saya ketahui tentang system operasi adalah seperti DOS, Mac, Windows, BSD, dan Linux. Itu pun masih ada nama system operasi yang lainnya dan pastinya sangat menarik jika semuanya diketahui.
            Sistem operasi DOS punya banyak nama dan versi dari tahun ketahun, contohnya seperti Q-DOS, PC-DOS, MS-DOS, dan lainnya.
            Sistem operasi Mac juga sama seperti DOS, nama kepanjangan dari Mac adalah Macintosh. Mac juga punya nama seperti Mac-OS, dan dikembangkan dengan beberapa versi lagi. Perbedaan Mac dan DOS adalah dari segi pengaturan dan memanajemen aplikasi yang diinstal dalam komputer.    
Sistem operasi Windows pasti banyak yang mengetahui, karena sampai saat ini juga banyak yang memakai system operasi tersebut. Microsoft telah memperkenalkan MS-Windows, Windows for Workgroups, Windows NT, Windows 95, Windows 98, Windows XP, Windows Vista, system operasi ini hanya sedikit mengganti tampilan dan manajemen dari Windows XP, Windows 7, Sistem operasi ini dapat dinamakan sebagai penyempurna dari windows yang sebelumnya dibuatoleh Microsoft, Windows 8, dan windows 8 ini cenderung sangat mempunyai tampilan yang sangat menarikdari windows yang sebelumnya, akan tetapi banyak juga crash dan bug yang diperolehdari windows ini, karena masih terlihat baru dan tidak mau support dengan program dengan versi lama atau lawas. Karena system operasi ini masih sangat mengutamakan tampilan yang menarik dari pada kualitas yang baik.
Dan saat ini baru muncul Windows 10 yang terbaru karena banyak sekali versi dan perkembangan dari Awal versi Windows sampai saat ini. Dari versi yang sebelumnya tadi, belum banyak pengguna komputer yang mencoba atau mengetahui tentang windows baru ini, karena masih baru saja dirilis. Karena dari windows 8 sudah banyak bug dan crash, pengguna merasa kurangnyaman dengan windows yang terbaru dan pasti sifatnya pertama masih BETA atau PERCOBAAN.
            Sistem operasi Linux juga dikembangkan oleh PC Linux beberapa versi seperti Ubuntu, 3D OS, dan lainnya. Linux biasanya digunakan dalam pembuatan kode atau banyak programmer dan gamer yang menyukai system operasi ini, karena jarang sekali ada crash dan bug dalam system operasi ini.Linux termasuk system operasi yang bisa dikatakan kuat terhadap virus.
            Dari semua pembahasan diatas dapat disimpulkan bahwa Semua Versi dan Perkembangan SistemOperasi Pasti mempunyai kelemahan dan kelebihan masing-masing, baik dalam hal kualitas maupun kuantitas. Dan semuanya akan ditentukan oleh pengguna komputer, karena setiap pengguna pasti mempunyai keinginan dan kebutuhan yang berbeda pada pemakaian system operasi. Tetapi yang dinamakan teknologi yang berkembang pasti akan menjadi yang lebih baik dari sebelumnya, dan pastinya akan mempermudah serta membuat pengguna komputer merasa nyaman dengan memakai teknologi yang terbaru tersebut.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel